ARTICLEI-TEENS LITERATOUR

Peran Orang Tua dalam Mencegah Kenakalan Remaja


invinity1.jpg

Loading

Mengapa Pendidikan itu Penting?
Pendidikan penting, karena pendidikan yang nantinya akan berhubungan dengan kondisi mental dan kondisi pemikiran sang anak. Pendidikan bukan hanya sekedar materi dan teori di dalam sekolah, melainkan juga berkaitan dengan norma, tatakrama, sopan santun, dan pembentukan pola pikir.

Bagaimana Peran Orang Tua terhadap Pendidikan Anak?
Orang tua sebagai peran pertama (contoh) bagi seorang anak, maka orang tua wajib memberikan contoh yang baik bagi anaknya. Karena disini peran orang tua akan sangat mempengaruhi pola pikir dan prilaku dari seorang anak. Lalu apa saja pentingnya peran orang tua terhadap pendidikan anak dalam mencegah kenakalan remaja?

Pertama, memberikan waktu luang untuk berkomunikasi dengan anak. Orang tua memberikan waktu luang untuk berkomunikasi dengan anak di sela-sela kesibukan anda, jangan pernah mengabaikan mereka sehingga orang tua bisa mendengarkan masalah-masalah yang sedang di hadapinya. Hal ini perlu dilakukan agar anak lebih terbuka, sehingga kendala-kendala yang mereka hadapi dapat segera di carikan solusinya.

Kedua, memberikan pemahaman tentang etika/prilaku baik buruk. Orang tua harus mampu memberikan pemahaman mengenai hal-hal yang boleh dilakukan ataupun yang tidak boleh dilakukan oleh sang anak. Dalam memberikan penjelasan ini juga harus dengan bahasa yang mudah di mengerti dan dipahami oleh anak-anak.

Ketiga, melakukan kontrol terhadap pergaulan anak. Selain mengajari tatakrama, sopan santun dan juga prilaku positif, orang tua juga wajib untuk mendidik anaknya agar menjauhi lingkungan sosial yang buruk dan berbahaya. Apabila anak di didik untuk dapat mematuhi aturan yang ada, dan tidak terpengaruhi lingkungan sosial yang buruk, maka nanti prilaku anak akan menjadi baik.

Keempat, memberikan anak semangat. Para orang tua harus bisa menghargai anak, baik disaat mereka mendapat nilai ujian yang bagus maupun ketika mereka tidak mendapat hasil yang diinginkan karena sesungguhnya mereka telah berusaha atau bekerja keras. Dengan menyemangatinya, anak akan mampu menghadapi segala tantangannya, serta membuat mereka bangkit mencapai kesuksesan.

Kelima, menjalin komunikasi dengan guru sekolah anak anda. Sesekali orang tua bisa menanyakan pada guru anak anda tentang hasil studi yang sedang mereka jalani di sekolah. Hal ini dapat memberi pengetahuan tentang kelebihan dan kelemahan anak, sehingga orang tua dapat membantu meningkatkan diri.

Keenam, menyeimbangkan sikap ketika menasehati anak. Sebagai orang tua harus mampu menyeimbangkan antara perasaan kasih sayang dengan ketegasan terhadap anak. Orang tua juga jangan terlalu memanjakan anak dan juga jangan terlalu keras terhada mereka, apalagi sampai memukul atau melukai anak.

Ketujuh, jadilah orang tua yang kreatif. Dengan adanya kemajuan teknologi, orang tua harus bisa memanfaatkannya untuk menunjang tumbuh kembang anak. Selain itu, bawalah juga anaknya ke perpustakaan, museum, atau ke tempat wisata edukasi yang bisa memberikan pengalaman baru.

Kedelapan, bekalilah anak dengan ilmu agama. Orang tua harus bisa memberikan suri tauladan yang baik bagi anaknya terutama dalam pengamalan dan pelaksanaan ibadah sehari-hari. Selain memberikan pendidikan agama di surau melalui guru ngaji, orang tua, juga harus memberikan pendidikan dan pemahaman tentang agama di rumah.

Itulah 8 pentingnya peran orang tua terhadap pendidikan anak dalam mencegah kenakalan remaja, dimana, bagaimana cara orang tua melakukan perannya untuk bisa mendidik anak, sehingga anak menjadi tumbuh dengan baik, berprilaku baik dan jauh dari bahaya kenakalan remaja. Dan pada dasarnya juga pendidikan yang diberikan orang tua terhadap anaknya sendiri merupakan salah satu hal yang sangat penting dalam proses perkembangan diri sang anak. Karena, banyak prilaku menyimpang yang dilakukan oleh anak (kenakalan remaja) yang terjadi karena ketidakmampuan orang tua dalam mendidik anaknya.

Sari Siti Maesaroh
Follow me
Latest posts by Sari Siti Maesaroh (see all)

Sari Siti Maesaroh

"Carilah ilmu sampai ke Negeri China"